MuSigPro Mariani Oelong
MuSigPro Mariani Oelong

Mariani Oelong Merilis Album Baru Berjudul Bercumbu

Mariani Oelong adalah seorang pribadi yang unik. Sebagai seorang musisi keturunan Tionghoa yang memiliki ciri khas suara sinden dengan nuansa etnik Jawa, dia ternyata juga tertarik dengan dunia travelling terutama mendaki gunung. Selain itu, pekerjaan yang tengah dijalani yaitu sebagai perencana perlindungan keuangan menjadikan kehidupan Mariani semakin berwarna. Keragaman ini jugalah yang membuat Mariani Oelong selalu melihat dunia lebih dalam dan luas. Bahkan, Mariani sering meluapkan pandangannya dalam sebuah puisi. Hal ini yang membuat Mariani memantabkan diri mengembangkan puisi-puisinya yang berdasarkan pengalaman pribadi ke dalam bentuk lagu. Lagu-lagu tersebut kemudian dirangkai oleh Mariani ke dalam sebuah EP perdana berjudul “Bercumbu”.

Bercumbu menceritakan tentang krisis seperempat kehidupan yang dilalui oleh Mariani. Dalam perjalanan kehidupannya, sering kali kita dihadapkan pada berbagai macam emosi, terutama saat menginjak usia 25 tahun. Keputusan-keputusan hidup sekaligus pengalaman yang dialami sering kali membuat banyak manusia mengalami kesedihan yang bertubi-tubi. Mariani sendiri kini telah berhasil menemukan solusi akan hal tersebut melalui kegiatan travelling yang dia lakukan.

baca juga: 5 Macam Teknik Vokal

Lewat pengalaman tersebut, Mariani percaya bahwa kejutan akan selalu datang dan berjuang untuk menjalani hidup setiap hari adalah anugerah yang indah. Dalam pembuatannya Mariani turut dibantu oleh beberapa nama besar di dunia musik. Yaitu Vinson Vivaldi sebagai pengisi Musik, Petra Sihombing sebagai pengisi Gitar dan Penulis Lagu, dan Yosua Jose sebagai pengisi Perkusi. Vinson Vivaldi juga menjadi Produser EP milik Mariani ini, Mixing oleh David Erdi dan Mastering oleh Ibo.

Lewat EP Perdananya ini, Mariani ingin menyampaikan bahwa tiap manusia akan selalu menghadapi masalah, mulai dari percintaan, teman, atau bahkan dengan dirinya sendiri. Melakukan kesalahan adalah hal yang wajar. Jadi, menurut Mariani, mencari solusi dan bangkit kembali untuk menghadapi liku-liku dunia adalah sesuatu yang patut diperjuangkan.

Gimana Sob lagu Mariani Oelong diatas? tulis komentar kalian dikolom komentar dibawah ya, agar Mariani tahu kesan-kesan kalian para sobat MuSigPro terhadap lagu barunya.

Indomangga
As the Internet of Things Enthusiast, I enjoy taking complex problems and turning them into simple logic strategies. Nothing brings me more pleasure than making something out of nothing, even when the results are far from my ideal expectations (Indomangga)